Andrew Andika: Pasti Menyesal, Namanya Apes, Kan Enggak Ada Yang Tahu
jpnn.com, JAKARTA - Pesinetron Andrew Andika sempat diamankan Polres Metro Jakarta Barat akibat kasus dugaan narkoba.
Dia pun sudah menyelesaikan rehabilitasinya pada 31 Oktober 2024. Andrew Andika mengaku dirinya menyesali perbuatannya tersebut.
"Pasti lah, pasti menyesal. Yang namanya apa ya apes, kan, enggak ada yang tahu," ujar Andrew Andika di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (11/11).
Dia berharap apa yang terjadi terhadapnya itu bisa dijadikan pembelajaran ke depannya.
"Mudah-mudahan ini semua jadi pembelajaran bagi diri saya," kata pria 37 tahun tersebut.
Selama menjalani rehabilitasi beberapa waktu lalu, dia mengaku mendapat edukasi dan pembelajaran diri.
"Edukasi pastinya, terus pembelajaran diri bagaimana cara menjadi lebih baik lagi pas keluar," kata Andrew Andika.
Sebelumnya, Kuasa hukum Andrew Andika, Ricci Chandra mengatakan, pesinetron tersebut menyelesaikan rehabilitasinya itu pada 31 Oktober 2024.
Pesinetron Andrew Andika sudah menyelesaikan rehabilitasinya pada 31 Oktober 2024.
- Tampil Serasi Pakai Outfit Warna Putih dengan Andrew Andika, Tengku Dewi Bilang Begini
- Tengku Dewi: Kayak Enggak Pernah Terbersit, Kok Bisa Ada Di Sini?
- Polisi Gerebek Kawasan Pilip 3 Muara Enim, 4 Pelaku Tindak Pidana Narkotika Ditangkap
- Andrew Andika dan Tengku Dewi Siap Hadiri Sidang Cerai Hari Ini
- Ini Alasan Tengku Dewi Tetap Menjemput Andrew Andika Setelah Selesai Rehabilitasi
- Simpan Sabu-Sabu dalam Helm, Pria di Musi Rawas Ditangkap Polisi