Andrinof Chaniago Jadi Komisaris Utama BRI

Andrinof Chaniago Jadi Komisaris Utama BRI
Andrinof Chaniago Jadi Komisaris Utama BRI. Foto: JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) Suprajarto balik kandang ke PT Bank Rakyat Indonesia.

Dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) BRI, Rabu (15/3), Suprajarto didapuk sebagai direktur utama BRI untuk menggantikan Asmawi Syam.

Suprajarto bukanlah orang baru di BRI.

Sebelum pindah ke BNI, dia menjabat kepala Divisi Sekretariat Perusahaan BRI pada 2005–2006.

Dia juga pernah pemimpin wilayah BRI Jakarta 2006–2007 dan direktur jaringan dan layanan BRI 2007–2015.

Selama menjabat wakil direktur BNI, Suprajarto berhasil menjadikan BNI sebagai bank dengan kinerja yang sangat memuaskan.

Terbukti, laba bersih BNI tahun lalu tumbuh 25,1 persen.

Pertumbuhan itu didorong pendapatan nonbunga, terutama dari kartu debit dan bancassurance.

Wakil Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) Suprajarto balik kandang ke PT Bank Rakyat Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News