Andrinov Chaniago Sisihkan Muhamin sebagai Kandidat Menko Kesra

jpnn.com - JAKARTA - Dalam survey yang dilakukan Indonesian Research and Survey (IReS), responden lebih mempercayakan posisi Menteri koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) kepada Andrinov Chaniago.
Bahkan, Direktur Eksekutif CIRUS Surveyors Group ini menyisihkan nama beken seperti Muhaimin Iskandar.
Survey IReS diselenggrakan 21 Agustus - 3 September 2014, jumlah responden 600 orang, sebagian besar (57 persen) berpendidikan tinggi, mulai dari S2, S3 hingga profesor. Margin eror 4 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
Direktur Eksekutif sekaligus Koordinator Riset IReS, Indrayadi, menjelaskan, dari sekian banyak kriteria, bakal calon menteri kabinet Jokowi-JK minimal harus memenuhi tiga kriteria yakni latar belakang pendidikan, track record dan pengalaman kerja.
"Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Andrinov Chaniago, dengan dukungan responden sebesar 20 persen," kata Indrayadi saat merilis hasil surveynya di Hotel Sahid Jakarta, Senin (15/9).
Andrinov hanya unggul tipis dari Ketua Umum PPKB Muhaimin Iskandar yang meraih dukungan responden sebesar 19,7 persen.
Selain itu ada nama Gunawan Sumodiningrat (Dirjen Pemberdayaan Sosial 2006) didukung 15,4 persen responden, Aksa Mahmud (Pendiri Group Bosowa) dan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin masing-masing dengan dukungan 14,2 persen.(fat/jpnn)
JAKARTA - Dalam survey yang dilakukan Indonesian Research and Survey (IReS), responden lebih mempercayakan posisi Menteri koordinator Kesejahteraan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Danone Indonesia Berkomitmen Sajikan Produk Halal & Tayib untuk Indonesia Lebih Sehat
- Gelar Bazar Murah di Subang, Waka MPR: Ringankan Beban Masyarakat
- Kritisi Lamanya Waktu Pelarangan Truk Sumbu 3 Saat Lebaran, ALFI: Sebuah Kemunduran
- Akun IG Dibajak & Digunakan untuk Menipu Pelanggan Bukber, Roemah Bamboe Lapor Polisi
- Banjir di Sumedang, 2.646 Warga Dievakuasi
- Agung Sedayu Grup Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan, Buka Puasa Bersama 1.000 Anak Yatim