Andritany Pede Persija Bangkit di Sisa Musim Kompetisi
jpnn.com - SOLO - Penjaga gawang Persija Jakarta, Andritany Ardhyasa mengakui hasil negatif yang didapat timnya saat menjamu PSM Makassar, Minggu (21/8), petang memang di luar harapan.
Tapi, dia meminta rekan-rekannya tak berputus asa karena masih banyak laga tersisa sampai akhir musim ISC A 2016.
Dia merasa, secara permainan Macan Kemayoran sudah menunjukkan peningkatan. Mampu memainkan tempo dan variasi serangan dengan baik untuk membongkar pertahanan lawan.
"Kami sebenarnya tidak kalah secara permainan, hanya kurang beruntung. Karena itu kami tidak boleh menyerah, harus bangkit," katanya.
Penjaga gawang yang sedang diseleksi oleh Timnas tersebut juga meyakini, Persija yang saat ini ada di posisi ke-16 klasemen sementara, bisa merangkak naik dan berada di peringkat yang lebih baik.
"Kami yakin Persija bisa meraih hasil lebih baik lagi ke depan. Masih ada setengah musim lagi, kami masih setengah perjalanan," tandasnya. (dkk/jpnn)
SOLO - Penjaga gawang Persija Jakarta, Andritany Ardhyasa mengakui hasil negatif yang didapat timnya saat menjamu PSM Makassar, Minggu (21/8), petang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bursa Transfer Liga 1: Malut United dan Persita Menggebrak
- Malaysia Open 2025: Era Baru Dimulai, Indonesia Tak Disebut
- Ruben Amorim Pastikan MU Memperpanjang Kontrak Harry Maguire
- Valencia Vs Madrid: Bellingham Gagal Penalti, Gol Mbappe Batal, Vinicius Kartu Merah
- Valencia vs Madrid: Los Blancos Menang 2-1, Makin Kukuh di Puncak Klasemen
- Keran Poin Macet, Jakarta Bhayangkara Mengawali Proliga 2025 dengan Kekalahan