Andy Murray Dinobatkan jadi Duta WWF
jpnn.com - LONDON - Kesibukan Andy Murray bakal bertambah padat. Pasalnya, petenis terbaik Inggris Raya berusia 27 tahun itu baru saja dinobatkan sebagai duta World Wildlife Fund (WWF).
Nantinya, Murray bakal mendukung gerakan antiperburuan dan perdagangan satwa liar. Murray mengaku, kesempatan menjadi duta WWF adalah hal yang luar biasa dalam hidupnya.
“Ada fakta mengejutkan bahwa perburuan terhadap badak meningkat pesat dari 2007-2013. Selain itu, hanya ada 3200 macan yang tersisa di alam liar,” terang Murray sebagaimana dilansir laman ATP, Kamis (6/11).
Murray selama ini memang dikenal sebagai salah satu figur yang sangat mencintai binatang. Juara Grand Slam seri Wimbledon 2013 itu memelihara beberapa anjing di rumahnya.
“Saya tahu dari anjing saya bagaimana pintarnya binatang ini. Mereka juga sangat menyenangkan ketika berkomunikasi dengan pemiliknya,” tegas juara Olimpiade 2012 itu. (jos/jpnn)
LONDON - Kesibukan Andy Murray bakal bertambah padat. Pasalnya, petenis terbaik Inggris Raya berusia 27 tahun itu baru saja dinobatkan sebagai duta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Ini Sektor Andalan PBSI untuk Meraih Juara Indonesia Masters 2025
- UFC Fight Night Segera Digelar di Indonesia
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen