Aneh, Banyak Aparat Hukum Tak Tahu LPSK
Sabtu, 01 Desember 2012 – 21:01 WIB

Aneh, Banyak Aparat Hukum Tak Tahu LPSK
JAKARTA - Komisioner Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), Hotma David Nixon, mengaku heran dengan masih banyaknya aparat penegak hukum yang tidak kenal LPSK. Bahkan ada aparat yang menganggap LPSK sekedar lembaga swadaya masyarakat (LSM). Ditegaskannya, LPSK bukan kompetitor bagi instansi penegak hukum lainnya. Bahkan LPSK, sebutnya, merupakan mitra.
"Mayoritas aparat penegak hukum tidak kenal LPSK. Bahkan ada yang bertanya apakah LPSK itu LSM atau lembaga negara? Saya jadi sedih. Padahal kita sudah kunjungi 18 daerah untuk sosialisasi. Bahkan, jaksa, hakim, kepolisian, tidak tahu. Menyedihkan sekali," kata Nixon saat press gathering di Anyer, Banteng, Sabtu (1/12).
Baca Juga:
Ia mengatakan, jika masih banyak publik tak mengenal LPSK sebenarnya hal wajar karena tak semua anggota masyarakat berurusan dan terlibat masalah hukum. "Tapi, kalau penegak hukum tidak kenal LPSK, itu sangat menyedihkan," imbuh Nixon.
Baca Juga:
JAKARTA - Komisioner Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), Hotma David Nixon, mengaku heran dengan masih banyaknya aparat penegak hukum
BERITA TERKAIT
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Terungkap! Ade Bhakti Satu-satunya Camat yang Menyuap Mbak Ita
- Peringatan Hari Kartini, UICI Meluncurkan PMB Bacth 9
- Praktisi Hukum Nilai Marcella dan Ary Bakri tak Layak Disebut Advokat
- Peringati Hari Bumi, Prudential Indonesia Tanam 5.000 Mangrove