Aneh, Samsu Umar Kok Setelah 4 Tahun Baru Ditetapkan Tersangka?
jpnn.com - JAKARTA - Anggota DPRD Sultra Abdul Hasan Mbou mengatakan harusnya Bupati Buton Samsu Umar Samiun dari dulu dijadikan tersangka suap kepada Akil Mochtar.
Sebab, kata dia, sudah empat tahun Pilkada Buton 2011 berlalu, Samsu Umar baru dijadikan KPK sebagai tersangka.
"Kan Umar itu orang hebat. Coba kalau tidak hebat? Empat tahun dia baru ditetapkan jadi tersangka. Betul ndak?" sindirnya usai diperiksa KPK untuk Samsu Umar, Kamis (3/11).
Menurutnya pula, Samsu Umar juga sudah mengaku ada aliran dana yang diberikan kepada Akil.
Karenanya Samsu Umar seharusnya sudah dari dulu menyandang status tersangka.
"Pengakuannya Umar Samiun kan begitu," ujarnya.
Dia menilai wajar Samsu Umar menjadi tersangka meskipun penetapannya agak terlambat.
Menurut dia, bupati yang diduga menyuap Akil terkait sengketa pilkada di MK seharusnya sudah sejak lama ditetapkan jadi tersangka.
JAKARTA - Anggota DPRD Sultra Abdul Hasan Mbou mengatakan harusnya Bupati Buton Samsu Umar Samiun dari dulu dijadikan tersangka suap kepada Akil
- 410 Personel Brimob Terima Satya Lencana Dharma Nugraha, Penghargaan Apakah Itu?
- Ada Kontroversi di Kasus Polisi Tembak Siswa SMK, Komnas HAM Angkat Bicara
- IMDE Gelar Kuliah Umum Bertema Tips dan Trik Wawancara Tokoh
- KPK Lanjutkan Penyidikan Kepada Karna Suswandi
- Kementerian LH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya