Aneh, Setelah Gedung Kemkumham Kini Setneg
Kamis, 21 Maret 2013 – 20:39 WIB

Pemadam berusaha memadamkan api yang membakar Gedung Sekretariat Negara (Setneg), Komplek Istana Negara, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat (03/21). Seorang karyawan di Sekretaris Negara mengatakan api muncul dari ruang rapat di lantai III.-- FOTO : ADE SINUHAJI/JPNN
JAKARTA - Anggota Komisi Hukum DPR, Desmond J Mahesa prihatin sekaligus mempertanyakan penyebab terbakarnya gedung Setneg, Kamis (21/3) sore.
Dia prihatin karena kebakaran berlangsung di Kompleks Istana Negara yang seharusnya mendapat penjagaan dan pengamanan super ketat oleh aparat negara. Termasuk pemeliharaan gedung, seperti secara berkala memeriksa jaringan listriknya, pastilah berbeda dengan gedung-gedung biasa.
Sementara pertanyaan sekaligus kecurigaan muncul karena gedung Setneg biasanya dijadikan tempat penyimpanan dokumen penting negara.
"Kalau terjadinya (terbakar) di perkampungan seperti di Kalimantan wajar saja. Tapi kalau sebesar itu, di Setneg lagi, jangan-jangan upaya memusnahkan dokumen penting yang berindikasi korupsi," ucap Desmond saat dihubungi JPNN, Kamis (21/3) malam.
JAKARTA - Anggota Komisi Hukum DPR, Desmond J Mahesa prihatin sekaligus mempertanyakan penyebab terbakarnya gedung Setneg, Kamis (21/3) sore. Dia
BERITA TERKAIT
- Suara Boikot Produk Israel Kian Menguat, Aksi Global Strike Digelar di Jakarta
- Cerita Ibu Srikandi TASPEN untuk Anak Indonesia Rayakan HUT ke-62
- Kawal PHTC Bidang Kesehatan, Wakil KSP Tinjau Layanan CKG di Kabupaten Lahat
- MA Rombak Posisi Hakim, Pimpinan DPR Singgung Pengawasan yang Perlu Ditingkatkan
- Kecam Kasus Suap Hakim, Pedemo Bawa Spanduk Bertuliskan Mahkamah Amplop ke MA
- Buntut Keracunan di Cianjur, Dapur MBG Dihentikan Sementara