Angelina Jolie Diminta Jadi Dosen
jpnn.com - ARTIS Angelina Jolie diminta menjadi dosen, bagi mahasiswa magister di London School of Economics 2016-2017. Hal itu diminta karena Jolie banyak terlibat dalam persoalan-persoalan perempuan dan anak di seluruh dunia.
Nantinya, pemeran film Maleficent itu akan mengajar pendidikan tentang perempuan, perdamaian dan keamanan. Program itu diharapkan mampu menjadi panutan bagi sekolah-sekolah lain, untuk mengembangkan fungsi perempuan dalam menciptakan perdamaian dunia.
"Saya sangat didorong untuk menciptakan program ini. Saya berharap lembaga akademis lainnya bisa mencontoh ini. Sangat penting memperluas diskusi tentang bagaimana memajukan hak-hak perempuan dan mengakhiri kekebalan hukum atas kejahatan yang berdampak kepada perempuan, termasuk kekerasan seksual dalam perang," kata istri Brad Pitt itu.
Wanita 40 tahun ini menyambut baik kesempatan yang dipercayakan kepadanya itu.
"Saya melihat dampak ke depannya. Mengajar dan belajar serta berbagi pengalaman, lalu bekerja sama dengan pemerintah dan PBB," ujar Jolie seperti dilansir dari Aceshowbiz, Selasa (24/5).
Selain Angelina Jolie, William Hauge juga diminta menjadi pengajar bagi mahasiswa magister di sekolah itu mulai tahun ajaran baru mendatang. (mg5/jpnn)
ARTIS Angelina Jolie diminta menjadi dosen, bagi mahasiswa magister di London School of Economics 2016-2017. Hal itu diminta karena Jolie banyak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kotak Makin Menyala di Konser Dua Dekade
- Ini Alasan Vadel Badjideh Ingin Segera Bertemu Nikita Mirzani
- Natasha Rizky Ulang Tahun, Desta Beri Ucapan Selamat dan Doa
- 3 Berita Artis Terheboh: St. Vincent Bikin Panas Panggung Joyland, Lucky Hakim Bersyukur
- Alasan Dimansyah Laitupa Rilis Single Baru Bertepatan Momen Pilkada Serentak
- Terungkap, Edward Akbar Berhenti Memberi Nafkah Anak Sejak Juni 2024