Angelina Sondakh Luapkan Emosi di Dunia Maya
"Darl....I can't live without You"
Selasa, 08 Februari 2011 – 08:15 WIB
Angelina Sondakh menangis saat pemakaman sang suami,Adjie Massaid, di Tempat Pemakaman Umum Jeruk Purut, Jakarta,Sabtu (5/2).FOTO : FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS
ANGELINA Sondakh begitu terpukul dengan kepergian Adjie Massaid, Sabtu (5/2) lalu. Perempuan kelahiran Australia, 28 Desember 1977 itu, hampir tak hentinya meratapi nasib sepeninggal pria yang menikahinya pada 29 April 2009 tersebut. Belum mau bicara kepada media, dia memilih meluapkan emosinya di dunia maya. Di mata Angie, Adjie merupakan suami yang baik. Meski di awal perkenalan, dia sempat menghindar dari Adjie yang berusaha mendekatinya. Saat itu dibenaknya, Adjie yang bernama lengkap Raden Pandji Chandra Pratomo Samiadji Massaid merupakan pria playboy yang gemar menggoda perempuan.
Di situs microblogging twitter, Angie- begitu dia akrab disapa- mengungkapkan kesedihannya yang teramat dalam atas kepergian suaminya. Dia merasa sangat rapuh tanpa Adjie di sampingnya. ”Darl....I can't live without you. I have no strenght,” tulisnya di akun SondakhAngelina, kemarin pagi.
Baca Juga:
Puteri Indonesia 2001 itu lantas mengenang hari yang dilewati semasa pria yang dicintainya itu masih hidup. Sebelum berangkat kerja, dia dan suaminya biasa bermain dengan si bungsu, Keanu Jabaar Massaid yang belum genap berusia dua tahun. ”Seperti biasanya, in the morning, Keanu calls Papa all the time.....he wants to play with you, like you always did darl,” katanya.
Baca Juga:
ANGELINA Sondakh begitu terpukul dengan kepergian Adjie Massaid, Sabtu (5/2) lalu. Perempuan kelahiran Australia, 28 Desember 1977 itu, hampir tak
BERITA TERKAIT
- Gloria Nababan Raih Gelar The Winner Asianista Internasional 2025 di Singapura
- Inul Daratista Mengaku Sering Dikasih Emas dari Titiek Puspa, Alhamdulillah
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Rossa hingga Prilly Latuconsina Dapat Undangan Nikah Luna Maya
- Paula Verhoeven Buka Bukti yang Dibawa Baim Wong di Sidang Cerai
- Ditawari Jadi Aspri Hotman Paris, Paula Verhoeven Merespons Begini