Angelo Alessio Ditunjuk Jadi Pelatih Persija, Ini Harapan Pep Guardirman
jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta telah menunjuk Angelo Alessio sebagai pelatih baru.
Asisten Pelatih Persija Sudirman yang sebelumnya membesut tim saat menjuarai Piala Menpora 2021 memiliki harapan tersendiri.
Pria yang diberi julukan Pep Guardirman tersebut berharap Angelo bisa cepat beradaptasi dengan sepak bola Indonesia.
Sebagai asisten pelatih, dia memastikan akan membantu Angelo untuk memahami sepak bola Indonesia dengan cepat.
"Saya berharap beliau bisa cepat beradaptasi dengan sepak bola Indonesia. Karena hal seperti itu sangat memengaruhi kesuksesan pelatih asing," ujar Sudirman di situs Persija.
Meski belum bisa melatih Persija secara langsung, Angelo Alessio ternyata terus memantau dan mengawasi latihan tim Macan Kemayoran dengan dibantu Sudirman.
Saat ini, dia masih menjalani karantina karena baru datang dari luar negeri.
Baca Juga: Booking Cewek Cantik Lewat Aplikasi MiChat, Tak Disangka, yang Datang Malah Waria Ganas
Asisten Pelatih Persija Jakarta Sudirman memiliki harapan tersendiri untuk pelatih anyar Persija Angelo Alessio
- Ditantang Ketum Jakmania, Ridwan Kamil Pamer Pakai Jersi Persija
- Maxuel Pengin Pecah Telor di Laga Persija Vs Madura United
- Persija Jakarta jadi Tim Super jika Bisa Pukul Madura United
- Blusukan ke Tanah Abang, Ridwan Kamil Dimintai Stadion untuk Persija
- Liga 1: Carlos Pena Sebut Persija Jakarta Pantas Menang dari Arema FC
- Hasil & Jadwal Pekan ke-9 Liga 1, Ada Big Match Malam Nanti