Anggap KPK Terjebak Ocehan Nazaruddin
jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) dinilai terjebak dengan pernyataan-pernyataan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat (PD), Muhammad Nazaruddin. Akibatnya, KPK pun kesulitan mengajukan Anas Urbaningrum dan Andi Mallarangeng ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi.
Hal tersebut dikatakan Ketua Pendiri Indonesian Audit Watch (IAW) Junisab Akbar, menyikapi lambannya penanganan perkara Anas Urbaningrum dan Andi Mallarangeng yang sudah ditetapkan KPK sebagai tersangka kasus korupsi. "Kita cermati, Nazaruddin itu tidak konsisten dalam memberikan keterangan berbagai kasus korupsi. Setelah KPK mencoba mempercayai informasinya hingga Anas dan Andi jadi tersangka, muncul masalah baru, kesannya KPK kelimpungan membawa dua tersangka itu ke pengadilan," kata Junisab di Jakarta, Kamis (26/9).
Merujuk pada kasus-kasus yang mengalami penundaan saat perkara akan dibawa ke pengadilan, lanjut Junisab, penyebabnya hanya satu, yakni kurangnya alat bukti hukum yang dapat dipertaggungjawabkan. "Kesannya, KPK terjebak permainan politik Nazaruddin," ujarnya.
Karenanya Junisab menyarankan KPK agar tidak sampai terjebak lebih jauh dalam ocehan Nazarudin yang sarat dengan muatan politis. "Lebih baik KPK menggunakan mekanisme yang lain agar tidak terseret dalam pusaran politik yang diciptakan Muhammad Nazaruddin," saran Junisab Akbar. (fas/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) dinilai terjebak dengan pernyataan-pernyataan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat (PD), Muhammad Nazaruddin.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- IFAD Tinjau Program UPLAND di Garut Untuk Tingkatkan Produktivitas & Kesejahteraan Petani
- IDI Banjarnegara Ungkap Pengobatan yang Tepat untuk Penderita Diabetes Melitus
- KPK Gelar OTT di Bengkulu, 7 Orang Diamankan
- IDI Jawa Tengah Bagikan Info Jenis Obat Pengidap HIV/AIDS
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- Mendes PDT Yandri Susanto Lihat Potensi Besar Desa Ada di Sini