Anggaran Diketok, INAPGOC: Tak Ada Problem Lagi
jpnn.com, JAKARTA - Kendala dalam penyelenggaraan Asian Para Games 2018 akhirnya terselesaikan. Itu setelah DPR RI mengetok palu menyetujui anggaran ajang olahraga untuk atlet difabel itu sebesar Rp 1,7 triliun.
Wakil Ketua INAPGOC Sylvia Murni menjelaskan bahwa persetujuan dari DPR terkait anggaran tersebut sangat penting bagi panitia penyelenggara Asian Para Games 2018 Indonesia (INAPGOC).
"Selama ini kan kendala kami pada anggaran. Tapi setelah keputusan selesai, sudah tak ada problem lagi," katanya saat ditemui dalam pertemuan Tehnical Delegate visit Asian Para Games di kantor INAPGOC, menara Bidakara 2, Jakarta, Kamis (21/12).
Menurut dia, anggaran tersebut delapan kali lebih kecil dari anggaran Asian Games 2018 yang mencapai lebih dari Rp 13 triliun. Namun, INAPGOC tidak dituntut untuk melakukan pembangunan venue baru seperti Asian Games.
"Ya, anggaran memang delapan kali lebih kecil dari Asian Games. Namun, itu wajar karena cabang olahraga lebih sedikit serta tidak membangun fasilitas baru," ungkap dia.
Dengan anggaran yang sudah pasti turun tersebut, INAPGOC semakin optimistis menatap Asian Para Games 2018. Sebagian cabor sudah melakukan persiapan di Solo, Jawa Tengah. Selain itu, proses persiapan lainnya, juga sudah bisa langsung dijalankan. (adv/dkk/jpnn)
DPR telah mengetok palu, menyetujui anggaran Asian Para Games 2018 sebesar Rp 1,7 triliun.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kontingen Asian Para Games 2018 Mulai Tinggalkan Indonesia
- LPDUK - Inapgoc Kelola Dana Komersial Asian Para Games 2018
- Inapgoc Kebut Pengerjaan Venue Asian Para Games 2018
- INAPGOC Bakal Gerak Cepat Promosi dan Umumkan Soal Tiket APG
- Menpora Tegaskan Persiapan Asian Para Games Sudah 90 Persen
- Persiapan Indonesia Sambut Atlet Asian Para Games 2018