Anggaran Kemenag Diharapkan Mampu Jawab Kebutuhan

jpnn.com, JAKARTA - Rapat Komisi VIII DPR RI mendesak agar anggaran Kementerian Agama (Kemenag) yang kini sedang dibahas, mampu menjawab semua kebutuhan pelayan masyarakat.
Pasalnya, alokasi anggaran Kemenag 2018 mencapai lebih dari Rp 62 triliun.
Rapat yang dipimpin Ketua Komisi VIII DPR Ali Taher Parasong, Rabu (27/9/2017) ini, dihadiri jajaran esselon I dan II Kemenag untuk membahas anggaran tersebut.
“Rapat kali ini sangat strategis dalam membahas rencana kerja dan anggaran tahun 2018,” kata Ali saat membuka rapat.
Ali mengemukakan bahwa anggaran Dirjen Bimas Islam mencapai sekitar Rp 5 triliun. Sementara anggaran untuk program haji dan umrah lebih dari Rp 1 triliun.
Komisi VIII DPR masih terus membahas besaran anggaran untuk masing-masing unit di Kemenag.
“Anggaran tersebut diharapkan mampu memenuhi berbagai kebutuhan mendasak di Kemenag secara optimal untuk mencapai target. Peningkatan haji dan umrah juga diharapakan lebih transparan dan akuntabel,” seru Ali. (adv/jpnn)
Alokasi anggaran Kemenag 2018 mencapai lebih dari Rp 62 triliun.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSN Rempang Eco City Tak Masuk Perpres yang Diteken Prabowo, Rieke: Batal!
- Jampidsus Sita 47.000 Ha Lahan Sawit Ilegal, Sahroni: Langkah Konkret Kembalikan Kerugian Negara
- Mengintegrasikan Trisakti Soekarno Dalam Kebijakan Pengelolaan Ruang Udara
- Ormas Kebablasan Bukan Diselesaikan dengan Revisi UU, tetapi Penegakan Hukum
- Hakim Tersangka Suap Sembunyikan Rp 5,5 Miliar di Kolong Kasur, MA Kena Sentil
- BPOM-BPJPH Temukan 9 Pangan Olahan Mengandung Babi, Ade Rezki Dorong Kolaborasi Pengawasan