Anggaran Kemensos Melejit, Disetujui Rp 92,817 Triliun
jpnn.com, JAKARTA - Komisi VIII DPR menyetujui usulan anggaran Kementerian Sosial untuk TA 2021 sebesar Rp 92,817 Triliun.
Anggaran Kemensos ini mengalami kenaikan signifikan yakni sebesar Rp 30,793 Triliun (49,65 persen) dibanding pagu indikatif TA 2020 yang hanya Rp 62,024 Trilliun.
Persetujuan anggaran ini menjadi kesimpulan Rapat Kerja Komisi VIII DPR RI dengan Menteri Sosial Juliari P Batubara dengan agenda pembahasan RKA K/L tahun 2021 dan Isu-isu Aktual dan Solusinya” pada Kamis (3/9).
Mensos Juliari menyampaikan tiga hal yang menjadi pertimbangan dalam penyusunan pagu indikatif 2021. Pertama, kejadian dan tren bencana yang cenderung meningkat sehingga diperlukan penguatan kesiapsiagaan.
"Kemudian tahun 2021 merupakan masa pemulihan ekonomi sehingga perlu upaya pemberdayaan sosial dan padat karya. Terakhir, ada kebutuhan meneruskan target pembangunan yang tertunda tahun 2020, akibat refocusing anggaran penanganan Covid-19,” kata Juliari.
Pada kesempatan itu, menteri dari PDI Perjuangan ini juga menekankan kepada pimpinan dewan bahwa Kemensos sedang melakukan optimalisasi anggaran tahun 2020. Hal ini sejalan dengan jumlah target penerima bantuan yang tidak sebesar tahun 2020.
"Komisi delapan memahami kebijakan Kementerian Sosial yang mengurangi target penerima program Kartu Sembako dengan efisiensi sebesar Rp 270 miliar," kata Ihsan Yunus selaku pimpinan rapat.
Forum itu juga dihadiri unsur pimpinan DPR lainnya seperti Ace Hasan Syadzili, Marwan Dasopang, dan Moekhlas Sidik beserta anggota yang mengikuti secara fisik dan daring.
Mensos Juliari Batubara mengapresiasi dukungan Komisi VIII DPR untuk anggaran Kemensos tahun 2021.
- Percepat Pengentasan Kemiskinan, Kemensos-Kemendagri Bersinergi Wujudkan Data Tunggal
- Mendes Yandri dan Mensos Gus Ipul Teken MoU, Siap Berkolaborasi Entaskan Kemiskinan
- Mensos Gus Ipul Pantau Kebutuhan Pengungsi Erupsi Lewotobi, Bantuan Terus Bergulir
- Kemensos-Kitabisa Bersinergi, Serahkan Bantuan Atensi Pemerlu Pelayanan
- Mensos Gus Ipul Pastikan Bantuan Sosial Pengungsi Lewotobi Mencukupi
- KPK Menyita Dokumen Kasus Korupsi Bansos Presiden dari Teddy Munawar dan Steven Kusuma