Anggaran Kurikulum Terancam Dibintangi
Jumat, 14 Desember 2012 – 07:52 WIB

Anggaran Kurikulum Terancam Dibintangi
Terkait perubahan kurikulum itu sendiri dia menilai masih banyak yang harus dicermati. Dia juga melihat perubahan kurikulum ini sangat tergesa-gesa kalau tetap dijalankan 2013 mendatang. “Kenapa ada paling tidak tiga komponen utama yang harus disiapkan, yakni guru, pengawas, dan kepala sekolah,” katanya.
Karena tidak ingin berpanjang lebar, makanya Komisi X memutuskan Panja DPR akan mengkaji terlebih dulu perubahan kurikulum secara mendalam secepat mungkin. Bahkan jika diperlukan harus ditunda, maka kurikulum akan ditunda penerapannya.
Terkait kurikulum ini, Ferdi dan sejumlah anggota komisi X lainnya mengaku menyadari bahwa kurikulum bukan domain DPR, seperti juga BBM. Tapi ketika kebijakan sifatnya nasional untuk peserta didik, maka DPR memandang suatu kebijakan umum kalau membuat rakyat bingung, menyusahkan, DPR akan bersuara.
“Kalau ternyata hasilnya memang menimbulkan resistensi di tengah masyarakat, maka DPR akan mengeluarkan rekomendasi agar anggaran berkaitan kurikulum tidak dikeluarkan dulu (dibintangi),” pungkas Ferdiansyah.(fat/jpnn)
JAKARTA - Rapat kerja Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan dengan Komisi X DPR RI, Kamis (13/12) malam berlangsung alot, pasalnya wakil rakyat masih
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral