Anggota DPR dan 20 Miliar-nya, Glenn: Ibarat Baru Kenal, Minta Traktir di Resto Mahal
jpnn.com - PENYANYI kondang sekelas Glenn Fredly ikut kaget dengan wacana dana aspirasi DPR yang kabarnya bisa mencapai Rp 20 miliar per Wakil Rakyat.
Lewat akun Twitternya @GlennFredly, mantan suami Dewi Sandra ini menyampaikan rasa keberatannya dengan wacana tersebut.
"DPR ada kan bukannya utk saluran aspirasi rakyat yah? kenapa sekarang Aspirasi jadi harus ada dananya? gaji, tunjangan, fasilitas gak cukup?," tulis Glenn beberapa jam lalu di akun Twitternya, Jumat (12/6).
Glenn Fredly
Keberatan itu juga disampaikan sosok yang makin lengket dengan artis seksi Aura Kasih ini, karena melihat kinerja para anggota DPR yang sampai saat ini belum maksimal. Karena itu, wacana pemberian dana aspirasi Rp 20 miliar dirasa sangat jomplang bila diberikan.
"DPR baru, kerja belum maksimal tapi udah minta dana aspirasi nilai fantastis. Itu sama aja baru kenal terus minta traktir di resto paling mahal," cibirnya.
Pelantun lagu Kisah Romantis ini lantas meminta masyarakat juga ikut mengkritik kinerja dan kebijakan para anggota DPR. "Tweps perlu di pantau nih dana aspirasi DPR ...Perlu nggak tuh? menurut gue sih nggak," tegas Glenn. (chi/jpnn)
PENYANYI kondang sekelas Glenn Fredly ikut kaget dengan wacana dana aspirasi DPR yang kabarnya bisa mencapai Rp 20 miliar per Wakil Rakyat.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mas AHY Membocorkan Sikap Presiden Prabowo soal Pembangunan IKN
- Pengecer LPG 3 Kg Diusulkan Menjadi Sub Pangkalan
- Kapolres Pamekasan Tak Segan Menindak Anak Buah yang Melanggar Hukum
- 5 Berita Terpopuler: Alhamdulillah Ada Kabar Gembira, Jatah untuk PPPK & PNS Sama, tetapi Honorer Harinya Kelabu
- BPS: 6,3 Juta Wisatawan Mancanegara ke Bali Sepanjang 2024
- Demo Honorer juga Bergolak di Daerah, Pasal 66 jadi Landasan, Maunya Full