Anggota DPRD Minta KPK Selidiki Dugaan Pemprov DKI Beli Lahan Sendiri di Kalideres
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta August Hamonangan meminta KPK menyelidiki dugaan Pemerintah Provinsi DKI yang membeli lahannya sendiri di Puri Gardenia II RT 007 RW 01, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat.
Menurut August, dia mencurigai adanya kongkalingkong yang kemungkinan berujung pada tindak pidana penggelapan dan korupsi.
"Ada yang melaporkan atau tidak, KPK harus menyelidiki ini. Kerugian yang dialami negara tidak sedikit loh," ucap August saat dihubungi, Minggu (6/8).
Anggota Komisi D DPRD DKI itu pun akan mempertanyakan kebenarannya kepada pihak-pihak terkait, terutama Dinas Pertanaman dan Hutan Kota DKI Jakarta.
"Akan saya tanyakan duduk permasalahannya dan saya akan usulkan untuk dibahas dengan seluruh anggota dewan," kata dia.
Sementara itu, Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta William Aditya Sarana menuturkan bahwa pihak Inspektorat Pemprov DKI harus turun tangan langsung mengatasi masalah ini.
Hal itu diduga melibatkan banyak aparatur negara (PNS) di lingkungan Pemprov DKI, baik di Dinas Pertanaman dan Hutan Kota DKI maupun tingkat wali kota hingga kelurahan.
"Inspektorat harus turun tangan biar bisa dibersihkan semua yang terlibat," ucap William.
Anggota DPRD August Hamonangan meminta KPK untuk menyelidiki dugaan Pemerintah Provinsi DKI yang membeli lahannya sendiri di Kalideres
- Amplop Berlogo Rohidin Mersyah-Meriani Ikut Disita KPK, Alamak
- Usut Kasus Korupsi di Kalsel, KPK Panggil Ketua DPRD Supian
- Usut Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Panggil Rudy Ong Chandra
- Usut Kasus Korupsi Pencairan Kredit, KPK Periksa Komut BPR Jepara Artha
- Ketua MK Prediksi Ratusan Kandidat Bakal Mengajukan Sengketa Pilkada
- Terbukti Korupsi Proyek Kereta Api, 2 Mantan Kepala Balai KA Ini Divonis Penjara Sebegini