Anggota Komisi IV DPR Minta Generasi Muda Jangan Takut Jadi Petani
jpnn.com, CILACAP - Anggota Komisi IV DPR RI Sunarna mengatakan Indonesia berada pada urutan ke-14 dari daftar negara yang bakal terkena resesi dunia.
“Bloomberg menyebut negara kita pada antrean ke-14 yang akan terkena resesi. Ini semua bisa kita hindari bila kita memiliki ketahanan pangan,” ujar ujar Sunarna di depan para peserta Perkemahan Akhir Tahun Ajaran Cinta Alam Indonesia (Permata CAI) di Cilacap, Jawa Tengah.
Untuk itu, Ia mengajak para pemuda untuk menjadi petani dalam menopang ketahanan bahkan kedaulatan pangan.
“Dengan begitu, kita tidak impor pangan lagi,” tukasnya di acara yang dihelat oleh DPD LDII Kabupaten Cilacap pada Jumat (15/7) dan diikuti sekitar 500 peserta tersebut.
Ia mengatakan, tiap jam, tiap hari, tiap bulan, bahkan tiap tahun penduduk dunia bertambah. Artinya, bisnis pangan itu menguntungkan.
Ia mencontohkan, saat Covid-19, hanya usaha pertanian yang selamat. Menurutnya dalam kondisi apapun, manusia membutuhkan makanan.
“Bahkan saat pandemi Covid-19 dan ekonomi memburuk, keluarga rela berhutang demi dapat membeli makanan,” ujarnya.
Sunarna yang merupakan keluarga petani, meyakini bisnis pertanian sangat menguntungkan. “Anak muda bisa kaya raya dengan menggeluti pertanian. Dengan modal lahan, pengetahuan, dan pemasaran kita semua bisa menjadi pengusaha pertanian,” imbuhnya.
Anggota Komisi IV DPR RI Sunarna mengatakan Indonesia berada pada urutan ke-14 dari daftar negara yang bakal terkena resesi dunia.
- Dukung Ketahanan Pangan, Kemdiktisaintek Galakkan Riset & Inovasi Benih Unggul
- DPR Sebut Penurunan Biaya Haji Bisa Memperbaiki Citra Prabowo
- Baper soal Pancasila ala Willy Aditya
- Anggota DPR Didik Melon Mulai Berjalan Kaki dari Jakarta ke Boyolali
- Mendes Yandri Optimistis Target Ketahanan Pangan Tercapai Berkat Dukungan Stakeholder
- DPR: Segera Terbitkan PP Tentang Pengalihan Kewenangan Pengawasan Aset Kripto