Anggota TNI Gagalkan Penyelundupan Barang Haram di Bandara, Dandim: Saya Bangga

Selanjutnya, Kopda Fahrizal bersama petugas keamanan bandara membawa penumpang tersebut dan barang bukti ke posko.
Kemudian, prajurit TNI tersebut menghubungi kepolisian sektor Bandara Kualanamu serta menyerahkan penumpang tersebut bersama barang buktinya.
Dandim 0101/Kota Banda Aceh Letkol TNI ?Andy Bagus mengatakan sebagai komandan merasa bangga dengan prajurit Kodim 0101/KBA yang menggagalkan penyelundupan narkoba tersebut.
Kesigapan dan ketelitian dalam mengamankan kasus ini adalah bukti nyata dari semangat dan dedikasi yang tinggi dalam menjalankan tugas mereka.
"Kami mengajak seluruh prajurit Kodim 0101/KBA untuk terus membangun sinergi dan kolaborasi dengan pihak keamanan dan penegak hukum lain dalam mencegah dan memberantas peredaran narkotika, serta terus bekerja sama dalam menjaga kedaulatan negara," ujar Andy Bagus.(antara/jpnn)
Dandim 0101/Kota Banda Aceh Letkol Inf Andy Bagus merasa bangga kepada anggota TNI yang menggagalkan penyelundupan barang haram di Bandara Kualanamu, Sumut.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- Arus Mudik, InJourney Pastikan Kesiapan 37 Bandara di Seluruh Indonesia
- Bea Cukai Atambua Gagalkan Upaya Penyelundupan Pakaian Bekas di Perairan Pasir Putih
- Polsek Negara Batin Terima Setoran Judi Sabung Ayam? Irjen Helmy Bilang Begini
- Tanggapi Aksi Penembakan Oknum TNI Kepada 3 Anggota Polri, PBHI: Adili Pelaku di Peradilan Umum
- Penyelundupan 167 Bal Baju Bekas Asal Malaysia Digagalkan Berkat Sinergi Antarinstansi
- Bakamla Menggagalkan Penyelundupan Benih Lobster di Perairan Kepulauan Seribu