Anggota TNI Ini Rela Mengasuh 3 Anak yang Orang Tuanya Meninggal karena Covid-19
jpnn.com, JAKARTA - Anggota TNI bernama Sertu Edu Marung, rela mengasuh tiga anak kakak beradik yang kedua orang tuanya meninggal dunia karena Covid-19.
Ketiga anak asal Flores itu berinisial C (4), J (11), dan F (13). Mereka tinggal di sebuah kontrakan, daerah Rawalumbu, Kota Bekasi.
Mereka terlebih dahulu ditinggal oleh ibunya pada Kamis (29/6). Beberapa hari kemudian, ayah dari ketiga anak itu juga meninggal dunia.
Edu mengatakan bahwa dirinya merasa terpanggil usai melihat tiga anak tersebut sudah selama sebulan hidup tanpa orang tua.
"Sejak (grup) perkumpulan (masyarakat Flores) memberi tahu ada orang tua yang terkena Covid-19, kami saling bantu, termasuk keluarga ini. Seperti kami mengantarkan makanan meski hanya menaruhnya di depan pintu," kata Edu dalam keterangan rilis KPAI, Sabtu (14/8).
Grup Perkumpulan Masyarakat Flores juga yang mendorong Edu agar memberanikan diri mengasuh ketiga anak itu.
Istri Edu pun mendukung keputusan suaminya mengasuh ketiga anak tersebut. Edu dan istrinya sudah memiliki satu anak.
Edu bersyukur kini dirinya mendapat perhatian dari pemerintah.
Seorang anggota TNI, Sertu Edu Marung, rela mengasuh tiga anak kakak beradik yang kedua orang tuanya meninggal dunia karena Covid-19, simak selengkapnya.
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Kontroversi Jabatan Mayor Teddy, Refly Harun Ungkap 3 Kesalahan yang Ditutupi-tutupi
- Terdakwa James Makapedua Mengaku Anggota TNI Aktif, Kadispenad Merespons, Tegas
- Imparsial Desak DPR dan Pemerintah Setop Pembahasan RUU TNI yang Bermasalah
- Revisi UU TNI & Polemik Prajurit Aktif di Jabatan Publik; Antara Kekhawatiran dan Aturan
- TNI Gadungan Mengawal BBM Ilegal Ini Ditangkap Intel Kodim Jambi