Anggota TNI Kembali Gugur, Syarief Hasan: Panglima Langsung Terjun ke Papua
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Syarief Hasan turut berdukacita yang mendalam atas gugurnya prajurit TNI dari Satgas Pamtas Mobile Yonif R 408/SBH, Papua.
Kekejian Kelompok Separatis Teroris Papua (KSTP) di Bukit Tepuk Kampung Jenggernok, Distrik Gome Kabupaten Puncak, Kamis (27/1) ini terus berulang dan memakan banyak korban jiwa.
“Saya mendukung penuh langkah penumpasan KKB yang telah meresahkan warga sipil dan merongrong kedaulatan negara. Genealogi kelompok ini adalah teror dan terus melakukannya Tidak ada ruang dialog dengan kelompok seperti ini, ucap Syarief.
Menteri koperasi dan UKM era Presiden SBY ini menuturkan, TNI-Polri tidak perlu ragu untuk menanggulangi KKB hingga tuntas. Mereka adalah musuh negara dan rakyat yang seharusnya ditumpas.
Politisi senior Partai Demokrat ini menuturkan, pemerintah telah mempercepat pembangunan di Papua dan Papua Barat.
Selama 20 tahun terakhir, pemerintah mengucurkan alokasi dana otonomi khusus (dana otsus) dan dana tambahan infrastruktur (DTI) untuk Papua dan Papua Barat sebesar Rp 138,65 trliun.
Ini adalah kebijakan afirmasi dan prioritas pembangunan yang menjelaskan komitmen pemerintah dalam membangun Papua dan Papua Barat, maju dan bersaing sebagaimana daerah lain di Indonesia.
“Dana otsus dan DTI begitu besar untuk dialokasikan bagi Papua dan Papua Barat. Namun, tindakan teror juga tidak pernah berhenti. Ini menunjukkan KKB hanya bertujuan mengacau dan teror. Jika sudah begini, tidak ada jalan lain bagi TNI-Polri untuk menanggulangi teror ini. Jika dibiarkan, korban dari aparat dan rakyat sipil terus berjatuhan,'' tegas anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat ini.
Wakil Ketua MPR Syarief Hasan berdukacita atas gugurnya prajurit TNI dari Satgas Pamtas Mobile Yonif R 408/SBH, Papua
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Memperkuat Kemampuan Tempur, Kopaska Latihan Peperangan Laut Khusus
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB