Angie Bisa Buat Tsunami Lebih Dahsyat
Kamis, 11 Oktober 2012 – 15:10 WIB

SAKSI - Mindo Rosalina Manulang saat bersaksi di Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (11/10). Foto: Arundono/JPNN
JAKARTA - Terpidana kasus suap proyek Wisma Atlet SEAGames Jakabaring, Mindo Rosalina Manulang mengaku pernah dikunjungi Angelina Sondakh (Angie) di Rumah Tahanan Pondok Bambu, Jakarta Timur.
Pertemuan tersebut dilakukan Angie tak lama setelah Rosa tertangkap dan dijebloskan ke rumah tahanan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Angie datang untuk minta bantuan agar namanya tak ikut terseret dalam pusaran kasus dugaan korupsi di proyek Wisma Atlet.
Permintaan Angie itu tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) Rosa tertanggal 26 April 2012. Percakapan keduanya di Rutan Pondok Bambu itu dibacakan Jaksa Penuntut Umum di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Kamis (11/10).
"Ketika saya menjalani tahanan di Pondok Bambu, sempat dijenguk oleh Angelina Sondakh, Di mana saat itu, Angelina Sondakh curhat ke saya dengan mengatakan; 'aduh saya lagi stress banget nih Mbak. Seolah-olah ini semua saya. Tolong lah Mbak bantu saya. Mudah-mudahan setelah Mbak bebas kita cari kerjaan yang benar saja. Tolong ya Mbak bantu saya'," ujar salah satu JPU, Kiki Ahmad Yani, meniru isi BAP Rosa.
JAKARTA - Terpidana kasus suap proyek Wisma Atlet SEAGames Jakabaring, Mindo Rosalina Manulang mengaku pernah dikunjungi Angelina Sondakh (Angie)
BERITA TERKAIT
- LPSK Turun Tangan di Kasus Dugaan Kekerasan Seksual Mantan Rektor UNU Gorontalo
- Soal Macet Horor di Tanjung Priok, Gubernur Pramono: Ini Membuat Saya Resah
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan