Angin Kencang Menyapu 1 Sekolah dan 5 Rumah di Bintan Kepri, Kejadiannya Sangat Cepat
![Angin Kencang Menyapu 1 Sekolah dan 5 Rumah di Bintan Kepri, Kejadiannya Sangat Cepat](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2022/11/20/kondisi-ruang-kelas-sekolah-pulau-telang-kabupaen-bintan-pro-0pzi.jpg)
Enam orang korban terpaksa mengungsi karena rumahnya rusak parah.
"Atap rumah dan bagian dalam rumah rusak disapu angin kencang," katanya.
Dia mengatakan petugas melakukan penilaian terhadap kerusakan dan kerugian para korban.
Pemkab Bintan alan memberikan bantuan untuk para korban, termasuk memperbaiki fasilitas sekolah yang rusak.
"Bantuan berupa pemenuhan kebutuhan dasar untuk dasar acuan rencana selanjutnya," kata Muhammad Hasbi.
Sebelumnya, prakirawan BMKG Kota Tanjungpinang Rizqi Nur Fitriani minta warga pesisir di Pulau Bintan (Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan) mewaspadai angin puting beliung.
"Potensi puting beliung tetap ada, namun untuk menentukan kapan kejadiannya masih sulit karena durasi fenomena yang cukup singkat," katanya.
Menurut dia, angin kencang selama musim angin utara kerap terjadi.
Angin kencang menyapu 1 sekolah dan 5 rumah di Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. Kejadiannya begitu cepat.
- BTN Beri Apresiasi Para Mitra Pengembang, Desainer dan Inovator Rumah
- Warga Pemalang Mengapresiasi Program Perbaikan RTLH Pemprov Jateng
- 792 Hektare Lahan BUMN Bakal Dibangun 123 Ribu Rumah Rakyat, Cek Lokasinya
- Kondisi Bencana di Indonesia: Angin Kencang hingga Banjir Melanda Ratusan Rumah
- Dukung Program 3 Juta Rumah, Ketum Kadin Anindya Bakrie Dorong Pembiayaan Hijau Hingga Prinsip ESG
- Bea Cukai Bersama BI dan BSI Bersinergi dalam Pemberdayaan UMKM di Malut dan Kepri