Angka Kehamilan Naik di Tengah Pandemi, Nih Datanya
"Namanya juga pengantin baru. Kami ya mengalir saja, tidak ada rencana menunda atau apa," tutur Wenni.
Retno dan Wenni adalah dua dari sekian banyak perempuan yang hamil di masa pandemi. Beberapa daerah mencatat, terjadi peningkatan angka kehamilan selama tiga bulan terakhir.
Angka kehamilan naik di beberapa tempat di Indonesia
Di Kabupaten Tapanuli Utara, jumlah Ibu Hamil, terutama yang masuk di kelompok pasangan usia subur selama dua bulan terakhir mengalami kenaikan.
Menurut catatan Dinas Kesehatan Tapanuli Utara angka ibu hamil bulan Maret Tahun 2020 masih sebanyak 1502 orang, sementara pada bulan April 2020 naik menjadi 2298.
Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Tapanuli Utara, Sudirman Manurung, mengatakan, pihaknya sudah mengantisipasi dampak COVID-19 ini melalui layanan Keluarga Berencana.
Kenaikan angka Ibu Hamil juga terjadi di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.
Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Pamekasan, sejak Januari hingga April 2020 jumlah ibu hamil di Kabupaten Pamekasan mencapai 4.280 orang.
Sementara itu di periode yang sama tahun 2019, angka ibu hamil di Pamekasan hanya sekitar 3.500 orang saja.
COVID-19 juga tidak sepenuhnya mengubah rencana pasangan muda ini. Retno mengaku tidak menunda keinginan untuk mempunyai anak, meski dalam situasi pandemi.
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata