Angkasa Pura I Buka Seleksi Mitra Usaha untuk Bandara Internasional Yogyakarta
jpnn.com, YOGYAKARTA - PT Angkasa Pura I (Persero) membuka kesempatan kepada pelaku usaha berskala nasional dan internasional untuk mengikuti seleksi mitra usaha komersial di Bandara Internasional Yogyakarta, Kulon Progo.
Adapun seleksi mitra usaha kali ini meliputi kategori usaha pengelolaan reklame (advertising) dan Ekspedisi Muatan Pesawat Udara (EMPU).
Pendaftaran seleksi dan pemasukan dokumen kualifikasi untuk mitra usaha pengelolaan reklame dibuka mulai 19 November dan ditutup 5 Desember 2019.
Sedangkan untuk seleksi mitra usaha EMPU dibuka mulai 19 November dan ditutup 29 November 2019.
Seperti diketahui, Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) telah beroperasi sejak 6 Mei 2019 hingga akhir Oktober 2019 telah melayani 185 ribu penumpang. Sedangkan untuk pergerakan pesawat, dalam enam bulan beroperasi YIA telah melayani 2.044 pergerakan pesawat.
“Tingginya jumlah penumpang dan pergerakan pesawat ini merupakan pasar potensial bagi para pelaku usaha untuk berbisnis di YIA. Apalagi nanti setelah YIA beroperasi secara penuh untuk penerbangan domestik dan internasional,” ujar Direktur Pemasaran & Pelayanan Angkasa Pura I, Devy Suradji.(chi/jpnn)
Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) telah beroperasi sejak 6 Mei 2019 hingga akhir Oktober 2019 telah melayani 185 ribu penumpang.
Redaktur & Reporter : Yessy
- AP I dan AP II Merger jadi InJourney Airports, Bakal Kelola 37 Bandara
- InJourney Hospitality, Sarinah & PT AP I Gelar InJourney Hospitality House Labuan Bajo 2024 Batch I
- Tahun ini Diharapkan Jadi Momentum Maskapai Bisa Pulih 100 Persen
- Menuju Green Airport: Bandara Ahmad Yani Semarang Gandeng PT Mahkota Giovey Abadi
- Soal Penggabungan AP I dan II, Erick Thohir: Pengelolaan Bandara Bisa Lebih Terintegrasi & Efisien
- Info dari Kejagung soal Dugaan Korupsi Dapen BUMN