Angkatan Laut AS Berbagi Teori Pemeriksaan Personel Di Lokasi Strategis

jpnn.com - SURABAYA - Sebanyak 40 personel TNI Angkatan Laut terdiri dari personel Marinir, Pomal (Polisi Militer Angkatan Laut) dan intelijen menerima pembekalan tentang teori pemeriksaan personel dan barang pada saat memasuki markas/obyek strategis.
Pembekalan tersebut diberikan oleh Tim United States Navy (USN) Force Protection (FP), di Gedung Mandalika Kolatarmatim, Surabaya, Rabu (27/7).
Menurut Kadispen Koarmatim Letkol Laut (KH) Maman Sulaeman, pembekalan tersebut merupakan rangkaian dalam latihan Carat 2016. Latihan bersama Carat 2016 merupakan latihan antara TNI AL dengan Angkatan Laut Amerika (U.S. Navy) yang akan terpusat di Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) pada awal Agustus tahun 2016.
Kegiatan sharing tentang teori pemeriksaan personel dan barang pada saat memasuki markas/obyek vital tersebut, tim USN FP melibatkan 5 personel. Yaitu MAC Bob Herod, MA2 Adam Baker, MA2 Richard Page, MA3 Alexandra Wright, dan MA3 Zachary Haines.(fri/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI