Angkot AC Akan Diterapkan Bertahap
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Angkutan dan Multimoda Kemenhub Cucu Mulyana mengatakan, ketentuan angkot AC dimulai pada 2018, namun mekanismenya akan dilakukan secara bertahap.
Selain mengikuti aturan, adanya fasilitas seperti AC di dalam angkot juga bertujuan meningkatkan kembali minat masyarakat menggunakan angkot.
"Ini sebagai upaya untuk menarik kembali minat masyarakat naik angkot. Kalau sudah mulai banyak angkot ber-AC, tentunya yang tidak ber-AC tidak akan dipilih masyarakat," ungkap Cucu, kemarin.
Sementara terkait dengan sanksi bagi angkot yang belum memakai AC, Cucu menyatakan hal tersebut akan dievaluasi kembali. Namun dia memastikan pemerintah tidak akan langsung menghentikan operasional angkot yang belum memakai AC.
"Untuk sanksi tentunya akan kami evaluasi. Tidak serta merta stop operasi," ujar Cucu. (esy/jpnn)
Direktur Angkutan dan Multimoda Kemenhub Cucu Mulyana mengatakan, ketentuan angkot AC dimulai pada 2018, namun mekanismenya akan dilakukan secara
Redaktur & Reporter : Yessy
- Angkot Ber-AC ini Bakal Hadir di Jakarta Awal 2022, Berikut Sederet Fasilitasnya
- Angkot Ber-AC di Kota Bekasi 'Hilang'?
- Pengusaha Angkot di Bekasi Terancam Kena Sanksi Pidana?
- Dukung Seluruh Angkot Wajib Pakai AC di 2018
- DPRD Minta Syarat Revitalisasi Dipermudah demi Angkot AC
- Seluruh Angkutan Umum Harus Ber-AC, Begini Reaksi Sopir Angkot