Angkutan Lebaran 2022, AP II Siap Layani 3,42 Juta Pemudik di 20 Bandara
jpnn.com, JAKARTA - PT Angkasa Pura II memperkirakan jumlah pemudik melalui 20 bandara yang dikelola perseroan mencapai 3,42 juta penumpang, pada periode 22 April-13 Mei 2022.
Dirut AP II Muhammad Awaluddin mengatakan pergerakan pemudik di bandara pada Angkutan Lebaran 2022 ini sudah hampir mendekati pergerakan pemudik pada Angkutan Lebaran 2019.
“Jumlah pemudik pada 2022 ini diperkirakan sudah sekitar 87% dari jumlah pemudik pada 2019 atau saat belum adanya pandemi," ujar Awaluddin saat menggelar buka puasa bersama di kawasan Bandara Soetta, Selasa (19/4).
Adapun puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada 30 April 2022 dengan jumlah pemudik mencapai 169.781 penumpang pesawat.
Sementara itu, puncak arus balik pada 8 Mei 2022 dengan jumlah pemudik diperkirakan 199.857 penumpang pesawat.
Khusus Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan bandara terbesar dan tersibuk di Indonesia, jumlah pemudik diperkirakan sebanyak 2,29 juta penumpang pesawat.
Awaluddin menjelaskan AP II akan memulai periode Angkutan Lebaran lebih cepat tiga hari dari jadwal nasional, yakni 22 April 2022.
"Lebih cepat tiga hari dari dimulainya periode Angkutan Lebaran nasional yakni pada 25 April guna dapat mengantisipasi dengan baik peningkatan penumpang pesawat. Kami mulai (angkutan Lebaran-red) 22 April," kata Awaluddin.(chi/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
AP II akan memulai periode Angkutan Lebaran lebih cepat tiga hari dari jadwal nasional, yakni 22 April 2022.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Puluhan Perusahaan Raih BUMN Branding & Marketing Awards 2024
- Begini Penjelasan Ahli Hukum Bisnis soal Kerja Sama PT Timah dengan Swasta
- Taspen Pastikan Kelancaran Penyaluran Dana Pensiun kepada 3,1 Juta Peserta
- BAZNAS Tingkatkan Sinergi dengan Mitra untuk Penguatan Layanan Zakat
- MDMedia Kembali Gelar 'SEA Today Golf Day'
- Efek Transformasi Digital, Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional