Angkutan Udara Harus Utamakan Layanan
Senin, 12 Desember 2011 – 12:04 WIB

Angkutan Udara Harus Utamakan Layanan
JAKARTA--Tumbuhnya Industri Angkutan Udara nasional harus dibarengi dengan service yang sepadan. Hal tersebut seiring animo masyarakat pengguna jasa transportasi yang lebih memilih transportasi udara sebagai salah satu moda yang digunakan bepergian di dalam negeri dan keluar negeri. Secara statistik peningkatan jumlah penumpang angkutan udara niaga berjadwal domestik tahun 2009 dan 2010 adalah sebesar 17,12 persen dan 18,19 persen. Sedangkan jumlah penumpang Internasional sebesar 21,98 persen dan 32,19 persen.
"Perusahaan jasa angkutan udara sebagai operator harus terus menerus menyempurnakan tingkat pelayanan kepada pengguna," kata I Nyoman Suwanda Santra, Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan (Kapuslitbang) Udara Kementrian Perhubungan dalam keterangan persnya, Senin (12/12).
Baca Juga:
Selain pelayanan jasa angkutan udara, perlu ditunjang peningkatan kapasitas bandara dan pergerakan pesawat udara. Data selama ini menunjukkan, industri angkutan udara nasional tumbuh secara signifikan, terutama setelah diterapkannya kebijakan regulasi undang-undang penerbangan nasional.
Baca Juga:
JAKARTA--Tumbuhnya Industri Angkutan Udara nasional harus dibarengi dengan service yang sepadan. Hal tersebut seiring animo masyarakat pengguna jasa
BERITA TERKAIT
- Setelah Stabil, Harga Emas Antam Hari Ini 21 April 2025 Naik Lagi
- Harga Emas Antam Hari Ini 21 April 2025, juga UBS dan Galeri24
- Porang Jadi Andalan Baru Sidrap, Ekspornya Sampai Eropa
- Krakatau Steel Genjot Produksi Baja Tahan Gempa
- Membaca Ulang Arah Industri Baja Nasional Lewat Kasus Inggris
- Hari Ini Pemprov DKI Gratiskan Tarif Transjakarta Khusus Untuk Perempuan