Ani Yudhoyono Kembali Didorong Nyapres 2014
Selasa, 15 Mei 2012 – 08:06 WIB
JAKARTA - Setelah sempat menghilang, nama Kristiani Yudhoyono, istri Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, kembali didengungkan untuk dicalonkan dalam pemilihan presiden 2014 mendatang. Pengusungan nama Ibu Negara itu diusulkan politisi Partai Demokrat Melani Leimena Suharli. Melani mengatakan, SBY berulang kali menyatakan kalau dirinya tidak akan mencalonkan keluarganya untuk menjadi presiden. Pada acara Silaturami Nasional beberapa waktu lalu, lanjut Melani, dirinya juga pernah mengajukan permintaan pengusungan Ani Yudhoyono kepada SBY. "Usai sambutan saya meneriakkan yel-yel SBY Yes, Bu Ani Oke Banget," tukasnya.
"Beliau (Ani Yudhoyono) mampu dan mau belajar. Ibu Ani berpotensi untuk menjadi calon presiden," kata Melani usai hadir sebagai pembicara dalam Dialog Pilar Negara di Gedung MPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (14/5).
Melani menegaskan, secara pribadi ia ingin mengusulkan agar Ani Yudhoyono diusung oleh Partai Demokrat sebagai calon presiden pada pemilu presiden 2014. Bahkan Melani menyatakan sudah menyampaikan usulannya tersebut kepada Presiden Yudhoyono selaku Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat. "Apakah Pak Yudhoyono bersedia atau tidak itu soal lain," ucapnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Setelah sempat menghilang, nama Kristiani Yudhoyono, istri Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, kembali didengungkan untuk dicalonkan dalam
BERITA TERKAIT
- Prananda Prabowo dan Pramono Dampingi Megawati Mencoblos di Kebagusan
- Pastikan Pilkada Berjalan Aman, Irjen Iqbal Patroli ke 4 Kabupaten
- Calon Gubernur Sumsel Herman Deru Nyoblos di TPS 27
- Pitoeng & Sukarelawan Bikin Satgas demi RIDO, Tampung Laporan Kecurangan Pilgub Jakarta
- Pram Berharap Pilkada Jakarta Bisa Satu Putaran agar Tak Ada Ketegangan
- Bu Mega Bakal Mencoblos di Kebagusan, Nomornya 201