Anies Bacakan Puluhan Meme Unik dan Sarkas saat Acara di DBL Arena Surabaya

jpnn.com, SURABAYA - Capres RI Anies Baswedan membaca puluhan spanduk hingga meme yang dibawa pendukungnya saat di Desak Anies yang berlangsung di DBL Arena Surabaya, Jawa Timur, Jumat malam (9/2).
Anies pun terkesan melihat suasana di lokasi Desak Anies Episode Surabaya yang dipadati pendukungnya.
"Surabaya dahsyat," teriak Anies di panggung utama.
Pembawa acara pun meminta Anies untuk membacakan banner hingga meme yang dipersiapkan peserta Desak Anies.
Eks gubernur DKI Jakarta itu mulai membaca sebuah banner yang menyebutkan kata-kata sarkas di mana kondisi Desak Anies ramai, apakah dibayar.
"Ramai banget pada dibayar berapa buat datang ke sini," kata Anies sambil tertawa.
Tepat di sampingnya tertulis juga, Anies membaca banner berisikan ajakan untuk memilih pasangan calon Anies Baswedan- Muhammad Iskandar (Amin).
"Kami sesirkel pilih Amin," lanjutnya.
Capres Anies Baswedan bacakan puluhan banner bertuliskan meme unik dan sarkas saat Desak Anies di DBL Arena Surabaya, Jumat malam.
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies
- Ada Seleksi PPPK 2024, Bukan Berarti Jumlah Guru Bertambah
- JCI East Java Dorong Pengusaha Muda Aktif Mengembangkan Diri
- Cegah Kasus Kesehatan Mental Lewat Platform Heroremaja Besutan Yayasan Plato
- Tingkatkan Edukasi Kesuburan, Komunitas Menuju Dua Garis Gelar Fertility Bootcamp