Anies Baswedan Hadiri Natalan, Ini Isi Pidatonya

Anies Baswedan Hadiri Natalan, Ini Isi Pidatonya
Gubernur DKI Anies Baswedan saat menghadiri perayaan Natal di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (13/1) malam. Foto: Fathan Sinaga/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya, Sandiaga Uno menghadiri perayaan Natal yang digelar umat Kristiani di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (13/1) malam. Anies dalam sambutanya menyatakan, natalan hasil kerja sama Pemerintah Provinsi (Pemporv) DKI dan umat ajak umat Kristen itu menjadi bukti bahwa Jakarta adalah rumah bagi semua.

"Perayaan ini merupakan kegiatan bersama Pemprov dan masyarakat Kristen se-DKI Jakarta untuk mewujudkan komitmen Jakarta adalah milik semua. Jakarta adalah rumah semua," kata Anies.

Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu menambahkan, perayaan Natal membawa pesan kepada umat Kristiani tentang pentingnya kesederhanaan dan ketaatan hati. Menurutnya, kedua hal itu merupakan ajaran Kristiani yang harus dipegang. 

"Sering kali dua hal ini terlewatkan. Jakarta terlihat sebagai surga kehiduapan materealistis. Banyak tempat perbelanjaan ragam hiburan pusat di ibu kota," katanya.

Anies menjelaskan, hiburan tersebut memang memberikan aspek kebahagiaan. Hanya saja, kebahagiaan itu bersifat fana.

"Tapi sering kali sebagian kita terlena, living beyond our risk," tambah Anies.

Anies menyadari banyak orang berupaya menggapai hal melebihi kemampuan. Bahkan, tak sedikit orang menggapai ambisi tersebut melalui jalan pintas dengan mengambil hak orang lain. 

"Dari Natal kita dapat belajar keteladanan untuk kesederhanaan. Dalam konsep agama yang saya anut ada, istilah yang sama, bukan memiskinkan diri tapi hidup tak dikendalikan kemewahan. Harta cukup di kantong, tidak dibawa mati," tandas Anies.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya, Sandiaga Uno menghadiri perayaan Natal yang digelar umat Kristiani di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News