Anies Baswedan: Husni Menghibahkan Hidupnya Untuk Menjaga Demokrasi

Anies Baswedan: Husni Menghibahkan Hidupnya Untuk Menjaga Demokrasi
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan. Foto dok Jawa Pos/jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan turut berduka atas meninggalnya Ketua Komisi Pemilihan Umum Husni Kamil Manik. Namun, Anies meyakini akan muncul sosok Husni lainnya.

"‎Optimistis akan ada Husni-Husni lain," kata Anies di rumah duka, Pejaten, Jakarta, Jumat (8/7).

‎Mantan rektor Universitas Paramadina ini paham betul seperti apa karakter sosok almarhum, sebab ia pernah menjadi panitia seleksi KPU. ‎Menurut Anies, Husni merupakan calon terbaik saat mengikuti seleksi komisioner KPU.

Anies menjelaskan, Husni mengabdikan separuh hidupnya untuk demokrasi di Indonesia. ‎Bahkan, pria 40 tahun itu sudah aktif di KPUD sejak selesai kuliah.

"Pak Husni sudah menghibahkan hidupnya untuk menjaga demokrasi di Indonesia," ucap Anies.‎ (gil/jpnn)


JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan turut berduka atas meninggalnya Ketua Komisi Pemilihan Umum Husni Kamil Manik. Namun,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News