Anies Baswedan: Reklamasi Teluk Jakarta Merugikan Nelayan

Anies menyampaikan, Jakarta merupakan daerah strategis dan menjadi ibu kota negara.
Karena itu, pembangunan yang terjadi di pesisir pantai memberikan efek terhadap keamanan nasional dan juga stabilitas ekonomi negara.
"Jadi, ini berbeda dengan sekadar menata kawasan pantai yang tidak ada pusat pemerintahan, pusat perekonomian. Ini pusat perekonomian Indonesia yang bisa dibilang sekarang ini Asia Tenggara pusatnya di kami. Karena itu, apa pun yang kami lakukan di tempat ini akan punya konsekuensi yang sangat besar," kata dia.
Di samping itu, menurut Anies, pengerjaan proyek reklamasi di Teluk Jakarta telah merugikan para nelayan sekitar tiga tahun belakangan.
Belum lagi banjir yang semakin tinggi akibat pengerjaan proyek tersebut.
"Banjir rob itu muncul makin hari makin tinggi. Bisa dibayangkan di satu sisi robnya tinggi, di sisi lain aliran air karena curah hujan itu tinggi. Di situ artinya penderitaan bagi rakyat yang berada di sekitar pesisir pantai," tandas dia. (tan/jpnn)
Menurut Anies Baswedan, pengerjaan proyek reklamasi di Teluk Jakarta telah merugikan para nelayan sekitar tiga tahun belakangan.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies
- Tahun ke-12, Nara Kreatif Meluluskan 778 Siswa, Anies Baswedan Beri Pesan Khusus