Anies Berterima Kasih Kepada Relawan
jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Gerindra di Gedung Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Minggu (16/4).
"Kami diundang untuk menghadiri Rakornas Gerindra dan pak Prabowo (Ketua Umum Gerindra) menyampaikan, ini adalah acara internal dan saya hanya hadir di awal," ujar Anies usai acara.
Meski hanya hadir sebentar, Anies tetap menyempatkan berterima kasih ke para relawan seperti halnya yang disampaikan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. Karena selama ini telah bekerja keras berupaya memenangkan Anies-Sandi.
"Kami juga menyampaikan apresiasi kepada para relawan karena mereka bekerja dengan tulus tuntas dan insyaallah kerja mereka akan membuahkan hasil," ucap mantan menteri pendidikan dasar dan kebudayaan tersebut.
"Termasuk juga segala urusan kampanye yang berasal dari mereka yang secara swadaya membantu merubah nasib Jakarta," pungkas Anies.(gir/jpnn)
Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Gerindra di Gedung Pencak Silat Taman Mini Indonesia
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung
- Inilah Bukti Pengaruh Kuat Anies Baswedan, Bakorsi Berubah Haluan
- Dukung Gerakan Literasi Heka Leka, Anies Baswedan Bicara Potensi Anak-anak Maluku