Anies Bukan Sosok Tunggal yang Diusulkan DPC PPP, Ada Nama Lainnya, Siapa Saja?
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Baidowi atau Awiek menyebut sosok Anies Baswedan bukan nama tunggal yang diusulkan DPC parpolnya sebagai Capres 2024.
Sebelumnya, hasil Mukercab PPP DKI Jakarta yang merekomendasikan Anies Baswedan menjadi Capres 2024.
Awiek lantas mencontohkan usulan DPC PPP di Yogyakarta yang mendorong Menparekraf Sandiaga Uno sebagai capres.
"DPC di Riau dan Aceh pun bersuara Sandiaga Uno," ujar Wakil Ketua Baleg DPR RI itu kepada wartawan, Selasa (27/9).
Selanjutnya, DPC PPP di Jawa Timur justru mengusulkan nama Khofifah Indar Parawansa dan DPC PPP di Jawa Barat mendorong Ridwan Kamil.
"Nah, di Jawa Tengah mengusulkan ada yang menyebut nama Pak Ganjar (Pranowo, red)," ungkap pria berkacamata itu.
Namun, menurut Awiek, DPP PPP hingga kini belum menentukan nama sosok yang dianggap pas sebagai Capres 2024 melalui forum mukernas.
Dia meyebut Mukernas PPP paling cepat diselenggarakan pada Januari 2023, meskipun pendaftaran capres baru digelar sekitar Oktober pada tahun yang sama.
Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Baidowi menyebut sosok Anies Baswedan bukan nama tunggal yang diusulkan DPC parpolnya sebagai Capres 2024.
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung