Anies-Cak Imin Bakal Hadiri Sidang Perdana Sengketa Pilpres 2024 di MK
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Tim Hukum Nasional (THN) Timnas Anies-Muhaimin Ari Yusuf Amir mengatakan capres dan cawapres nomor urut 1 akan hadir dalam sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU).
Keduanya bakal hadir dalam sidang yang digelar di Mahkamah Konstitusi (MK) di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (27/3).
“Hadir juga. Mereka hadir (dalam sidang perdana PHPU di MK),” ucap Ari saat dihubungi, Selasa (26/3).
Menurut Ari, Anies dan Cak Imin akan berkumpul terlebih dahulu di rumah pemenangan AMIN di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat pada pukul 6.30 WIB.
Terkait kesiapan sidang, dia menjelaskan bahwa mereka ada rapat rutin menyiapkan segala macam strategi persidangan.
Tak hanya itu, disiapkan pula hal-hal teknis lainnya karena secara substansi kita siap semua.
Diakses dari website resmi MK, sidang PHPU yang diajukan oleh Timnas AMIN dijadwalkan berlangsung pada pukul 08.00 WIB.
Agenda pertamanya adalah pemeriksaan pendahuluan (pernyampaian permohonan pemohon). (mcr4/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Ari Yusuf Amir mengatakan capres dan cawapres nomor urut 1 akan hadir dalam sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU).
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi
- Hasil Pilkada 8 Daerah dengan Calon Tunggal Digugat ke MK, Pertanda Apa?
- Banyak Banget, Ada 312 Hasil Pilkada yang Digugat ke Mahkamah Konstitusi
- MK Didorong Saring Perkara Perselisihan Pilkada yang Bukan Kewenangannya
- Tokoh Adat Sarmi Tegaskan Gugatan ke MK Hak Konstitusional Bukan Provokasi
- Selisih Suara Tinggi, MK Tetap Berpeluang Analisis Gugatan Risma-Gus Hans
- Ridwan Kamil Ungkap Alasan Batal Mengajukan Gugatan ke MK, Ternyata..