Anies Deklarasi Capres di NasDem Tower, Jokowi dan Ganjar Semobil di Jateng

jpnn.com, JAKARTA - Sebuah video yang beredar melalui aplikasi WhatsApp memperlihatkan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo satu mobil dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Momen itu terjadi saat Presiden Jokowi mengunjungi Kawasan Industri Terpadu (KIT) di Kabupaten Batang, Jateng, Senin (3/10) siang.
Pesawat Kepresidenan yang membawa Presiden Ketujuh RI itu tiba di Bandara A Yani, Semarang, sekitar pukul 14.20 WIB. Syahdan, Jokowi dan Ganjar naik helikopter bersama.
Sekitar pukul 15.00 WIB, Presiden Jokowi sudah berada di KIT Batang. Agendanya di lokasi itu ialah menghadiri Groundbreaking PT Wavin Manufacturing Indonesia.
Seusai acara, Jokowi pun hendak meninggalkan lokasi tersebut. Dia menaiki mobil kepresidenan bermerek Mercedes-Benz.
Sedan hitam berpelat Indonesia 1 itu sudah bersiaga hendak meninggalkan lokasi Groundbreaking PT Wavin Manufacturing Indonesia.
Namun, Ganjar yang semula berada di bawah gapura selamat datang tiba-tiba bergegas mendekati pintu belakang kanan mobil kepresidenan. Saat itu pintu mobil tersebut dalam posisi tertutup.
Begitu Ganjar mendekat, anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) langsung membuka pintu mobil kepresidenan.
Ada momen menarik saat Anies Baswedan deklarasi Capres bersama Surya Paloh, Presiden Jokowi dan Ganjar semobil di Jateng. Apa maknanya?
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?