Anies Ibaratkan Dua Gerbong jadi Satu

Anies Ibaratkan Dua Gerbong jadi Satu
Anies Baswedan di Markas Komando Gerakan Laskar Prabowo (GL Pro) 08, Utan Kayu Utara, Jakarta Timur, Selasa (7/3). Foto: Adrian Gilang/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan mengibaratkan dukungan dari Presidium Relawan Agus-Sylvi For Anies-Sandi seperti kereta api.

Hal itu dia sampaikan ketika‎ memberikan sambutan dalam acara deklarasi dukungan di Markas Komando Gerakan Laskar Prabowo (GL Pro) 08, Utan Kayu Utara, Jakarta Timur, Selasa (7/3).

Pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017 putaran pertama, Agus-Sylvi menjadi salah satu pesaing Anies-Sandi. Namun, Agus-Sylvi tidak lolos ke putaran kedua.

"Kemarin kalau naik kereta api itu, tujuannya sama, rel keretanya beda. Sekarang kita sudah sampai di stasiun baru, dua gerbong ini digabung jadi satu rel kereta api yang sama," kata Anies.

Mantan Mendikbud itu menyatakan, mereka memiliki tujuan yang sama, yakni ingin mengubah Jakarta.

Perubahan itu, dia menambahkan, bukan hanya mengganti gubernurnya.

"Bukan ‎sekadar gubernurnya diganti, tapi kebijakannya diubah. Kami ingin Jakarta yang adil bagi semua," ucap Anies.

Di hadapan pendukungnya, Anies mengatakan, perjuangan yang dilakukan tidak hanya memenangkan dia dan Sandi pada Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua.

Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan mengibaratkan dukungan dari Presidium Relawan Agus-Sylvi For Anies-Sandi seperti kereta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News