Anies Janjikan Rusun Hak Sewa Bagi Warga Miskin

jpnn.com - JAKARTA - Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bakal membuat kebijakan terkait sewa rumah susun (rusun).
Dia bakal mengubah sewa rusun menjadi hak milik, terutama untuk masyarakat ekonomi rendah.
"Kita akan bicarakan dengan beberapa BUMN yang memiliki program untuk kepemilikan rumah bagi warga miskin," kata Anies, usai berkampanye di Rusun Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat Selasa (13/12).
Dirinya juga pernah membicarakan kepemilikan rusun untuk kepentingan guru saat masih menjabat sebagai menteri pendidikan dan kebudayaan.
"Karena guru banyak di daerah itu tidak memiliki rumah dan pendapatannya kecil dan itu ada skemanya," ujarnya.
Nantinya, kata Anies, akan dibuatkan skema agar rusun yang dimiliki warga tidak diperjualbelikan.
"Tentu akan dibuatkan skemanya, agar jangan sampai menciptakan secondary trading market. Itu bisa terjadi, ada moral hazard di situ," ungkapnya.
Saat berkampanye di Rusun Kebon Kacang, kata Anies, ada aspirasi dari warga mengenai Hak Guna Bangunan (HGB) yang sudah habis.
JAKARTA - Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bakal membuat kebijakan terkait sewa rumah susun (rusun). Dia bakal mengubah sewa rusun
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo