Anies Kaget, Pasar yang Ditata Jokowi Itu Kini Sepi
jpnn.com - JAKARTA – Bakal calon gubernur (cagub) DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku terkejut saat berkunjung ke Blok G Tanah Abang, Jumat (21/10).
Pasalnya, sejumlah kios pedagang dalam keadaan tertutup.
Bahkan, ada sejumlah kios yang sudah memperoleh tiga kali surat peringatan dari pihak pengelola pasar, karena tidak beraktifitas.
“Sekarang tidak banyak (kios yang buka di Blok G). Bahkan, banyak kios yang memperoleh surat peringatan tiga kali sampai menempel di dinding kios,” ujar Anies kepada wartawan di sela-sela belusukannya di Pasar Tanah Abang, Jumat (21/10).
Seperti diketahui, Pasar Blok G diperuntukkan menampung relokasi pedagang kaki lima yang tadinya tersebar tak beraturan di sekitar wilayah Tanah Abang.
Relokasi dilakukan saat Presiden Joko Widodo masih menjabat gubernur DKI Jakarta dengan tujuan mengatasi kemacetan parah di Tanah Abang.
Menurut Anies, kondisi yang ada penting segera diatasi.
Paling tidak ke depan, harus dipastikan program penataan pasar perlu diiringi upaya mendatangkan pembeli.
JAKARTA – Bakal calon gubernur (cagub) DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku terkejut saat berkunjung ke Blok G Tanah Abang, Jumat (21/10).
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS