Anies: Kalau di Sana Punya Bansos, di Sini Punya Rhoma Irama
jpnn.com, JAKARTA - Calon presiden nomor urut 01 Anies Baswedan mengaku bersyukur mendapatkan dukungan dari penyanyi Rhoma Irama.
Menurut Anies, gerakan dan slogan perubahan yang dibawa olehnya perlahan mendapatkan dukungan dari berbagai pihak.
“Kami bersyukur bahwa usaha perubahan untuk hadirkan keadilan dapatkan dukungan dari legenda musik Indonesia Rhoma Irama,” ucap Anies di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (29/1).
Sembari tersenyum, Anies lalu menyebutkan bahwa dirinya tak perlu membagikan bansos untuk mendapatkan dukungan.
“Ini kalau di sana punya bansos, di sini punya Rhoma. InsyaAllah bang Haji Rhoma ini seluruh lagu-lagunya diisi syair-syair bernada perjuangan,” kata dia.
Rhoma Irama pun menyanyikan lagu sebagai bentuk dukungan seperti Pembaharuan dan Pemilu.
Seperti diketahui, Rhoma Irama dan Soneta grup mendeklarasikan mendukung calon pasangan presiden-calon wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
“Saya Rhoma Irama, rakyat Indonesia biasa, yang ingin melihat Indonesia adil dan makmur untuk semua. Dengan ini menyatakan mendukung penuh perjuangan AMIN untuk sejahterakan bangsa,” ucap Rhoma di lokasi.
Calon presiden nomor urut 01 Anies Baswedan mengaku bersyukur mendapatkan dukungan dari penyanyi Rhoma Irama.
- Orang Dekat Anies Baswedan Yakin Pramono & Rano Tak Akan Berkhianat
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Anies Baswedan Berpose 3 Jari Bareng Pramono-Rano Karno
- Ingin Teruskan Program Anies yang Ditolak PDIP, Pram Tegaskan Bukan Gubernur Partai
- Tim Pemenangan Siapkan Kejutan di Kampanye Akbar Pramono-Rano
- Kampanye Akbar Pramono-Rano Karno Akan Dihadiri Anies Baswedan, Seru