Anies Kembali ke Lampung, Siap Berdialog dengan Petani dan Saksi TPS

jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Calon presiden nomor urut 01 Anies Baswedan mengaku senang karena bisa kembali mengunjungi Provinsi Lampung dalam safari politiknya, Minggu (14/1).
"Alhamdulillah senang sekali bisa kembali ke Lampung. Kali ini, akan mengunjungi masyarakat sisi timur Provinsi Lampung," jelasnya kepada wartawan di Bandara Radin Inten II.
Anies membeberkan bahwa dirinya akan menghadiri tiga kegiatan.
Pertama ialah Haul Akbar KH Abdul Chalim dan KH Maksum, kemudian dilanjutkan dengan dialog bersama petani.
Dialog tersebut akan membahas persoalan pupuk dan harga jual gabah.
Intinya, membicarakan seputar pertanian bersama petani.
Terakhir, Anies akan menghadiri semacam apel siaga.
Ia bakal bertemu dengan para calon saksi di Tempat Pemungutan Suara (TPS) nanti.
Calon presiden nomor urut 01 Anies Baswedan mengaku senang karena bisa kembali mengunjungi Provinsi Lampung untuk berkampanye
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Ketua Yayasan Buka Suara Soal Kisruh Internal Universitas Malahayati Lampung
- Kampanye Pemilu di Australia: Jarang Ada Spanduk, Lebih Menjual Kebijakan
- Polda Lampung Ungkap Hasil Forensik Peluru yang Menewaskan 3 Polisi di Lokasi Sabung Ayam
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Kopda Basar Tembak Mati 3 Polisi di Lampung, Peltu Lubis Berjudi