Anies-Muhaimin Bakal Meraih 80 Persen Suara di Sumbar
jpnn.com - PADANG - Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Sumatera Barat Rahmat Saleh optimistis paslon AMIN bakal menang besar di Sumbar.
Dia meyakini AMIN akan meraih 80 persen suara pada Pilpres 2024.
Namun, Rahmat menyebutkan target itu harus diperoleh secara bertahap.
"Survei pertengahan Januari elektabilitas AMIN sudah 60 persen. Dengan kehadiran Pak Anies kembali ke Padang, kami targetkan menjelang Februari di angka 70 persen," ujar Rahmat di Bandara Minangkabau, Kamis (25/1).
Dengan antusiasme masyarakat yang kian besar, kata Rahmat, pihaknya optimistis bahwa tepat saat pemilu nanti pada 14 Februari, suara AMIN di Sumbar bisa mencapai 80 persen.
"Pada akhirnya di 14 Februari, kami yakin. Insyaallah dengan antusiasme masyarakat yang ada, 80 persen," katanya. (*/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Rahmat optimistis pada 14 Februari nanti, suara AMIN di Sumbar bisa mencapai 80 persen.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- Dukungan Anies kepada Pram-Rano Bakal Pengaruhi Swing Voter dari Kalangan Terdidik
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Anies Optimistis Pramono-Rano Meraih Kemenangan di Pilkada Jakarta
- Anies Dukung Pramono-Rano, Tokoh Betawi Yakin Anak Abah Tak Mengikuti
- Orang Dekat Anies Baswedan Yakin Pramono & Rano Tak Akan Berkhianat