Anies Paparkan Konsep Peningkatan Pendapatan hingga Penanganan Sampah kepada Anak Muda Yogya

jpnn.com, YOGYAKARTA - Anak-anak muda Yogyakarta berlomba memberikan pertanyaan dan menyampaikan harapan kepada bacapres Anies Baswedan di Eternity Coffee, Minggu (22/10).
Di acara bertajuk 'Desak Anies (Ubah Bareng) Jogja' itu Anies berhasil memuaskan para penanya dengan jawaban-jawaban yang diberikan sehingga dihadiahi tepuk tangan meriah.
Acara tersebut terdiri dari berbagai segmen. Setiap segmen yang menghadirkan pertanyaan-pertanyaan kritis khas anak muda direspons Anies dengan santai dan cerdas, termasuk saat ada audiens yang bertanya tentang strategi Anies dalam meningkatkan kemampuan finansial anak muda.
"Peningkatan UMP atau UMR memang sangat menentukan, tapi yang lebih menentukan adalah memudahkan anak-anak muda untuk mendapatkan akses permodalan untuk berwirausaha," jelas Anies.
Saat ini, lanjut Anies, kemudahan akses permodalan ke perbankan merupakan langkah yang jauh lebih penting dilakukan oleh pemerintah terhadap anak-anak muda.
Bacapres dari Koalisi Perubahan itu berkomitmen untuk melakukan langkah-langkah itu jika kelak diamanahkan menjadi presiden.
"Banyak industri mikro kecil yang sulit tumbuh karena akses permodalan hanya diberikan pada sektor formal bukan informal. Padahal dengan memudahkan akses informal anak-anak muda tidak akan bergantung pada upah yang rendah," kata Anies.
Selain itu, Anies juga menjawab tentang isu tentang sampah yang saat ini terjadi di hampir semua kabupaten/kota di Indonesia.
Di acara bertajuk 'Desak Anies (Ubah Bareng) Jogja' itu Anies berhasil memuaskan para penanya dengan jawaban-jawabannya sehingga dihadiahi tepuk tangan
- Pelita Air dan Patra Jasa Ajak Anak-Anak Panti Asuhan Wisata Ramadan di Yogyakarta
- Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno Ajak Anak Muda Peduli Energi Terbarukan Berkolaborasi
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies
- Bukan Hanya Mengancam Orang Tua, Hipertensi Masalah Bagi Remaja