Anies: Partai Mana yang Sekarang Tidak Tersandera Kekuasaan?

jpnn.com, JAKARTA - Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku mendapatkan banyak usulan agar dirinya bergabung dengan partai politik.
Hal itu diungkapkannya dalam kanal resminya di YouTube dengan judul “Catatan Anies Pasca-Pilpres dan Pendaftaran Pilkada 2024”.
“Ada yang usul supaya saya masuk partai atau bikin partai politik,” ucap Anies, Jumat (30/8).
Walau begitu, Anies enggan masuk parpol karena dia menilai hampir seluruhnya tersandera kekuasaan.
“Kalau masuk partai, pertanyaannya, partai mana yang sekarang tidak tersandera oleh kekuasaan?” tanyanya.
Eks Gubernur DKI Jakarta itu pun menyindir jangankan dirinya masuk partai, ketika baru dicalonkan pun sudah terancam dan dijegal.
“Jangankan dimasuki, mencalonkan saja terancam. Agak berisiko juga bagi yang mengusulkan, jadi ini adalah sebuah kenyataan,” tutur Anies.
Dibandingkan masuk parpol, Anies membuka kemungkinan dirinya bakal mendirikan partai politik.
Anies enggan masuk parpol karena dia menilai hampir seluruhnya telah tersandera kekuasaan.
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Ada Kabar Pilkada Banggai Bakal Rusuh, Masyarakat Diimbau Jangan Termakan Isu
- Prabowo: Komunikasi dari Pemerintah yang Saya Pimpin Memang Kurang
- Begini Klarifikasi Lucky Hakim Setelah Heboh Pelesiran ke Jepang
- Rahmat Saleh Dorong KPU Jamin Pilkada Puncak Jaya tak Lagi Membawa Maut
- 12 Orang Tewas dalam Bentrok Pilkada Puncak Jaya, KKB Terlibat