Anies: Pilgub Itu Memilih Orang Bukan Program

Anies: Pilgub Itu Memilih Orang Bukan Program
Anies Baswedan berbicara di acara debat kandidat, Foto: Ist

jpnn.com - jpnn.com - Kepribadian calon kepala daerah lebih penting ketimbang program kerja yang ditawarkan.

Masyarakat tidak akan salah memilih jika yang dilihat lebih dulu adalah pribadi calon bukan programnya.

Pendapat tersebut dikemukakan calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Dikatakannya, pilkada adalah ajang memilih orang bukan program.

"Orang itu adalah bagaimana cara berpikir dan kata-katanya menunjukkan nilai yang dianutnya," ujar mantan ketua Komite Etik KPK tersebut di rumahnya, Senin (16/1).

Karena itu, lanjutnya, debat kandidat bukan semata-mata untuk membandingkan program.

"Apalagi siapapun yang terpilih bisa mengambil program calon lain dan itu tidak dilarang," ujar dia.

Saat ditanya tingkat kepuasannya atas hasil debat, Anies menjawab bahwa cukup puas.

"Tapi kita merasa ada yang harus dievaluasi. Besok atau lusa kita akan ulang rekamannya bersama tim, lalu kita evaluasi bersama," pangkasnya. (dem/rmol)


 Kepribadian calon kepala daerah lebih penting ketimbang program kerja yang ditawarkan.


Redaktur & Reporter : Adil

Sumber RMOLjakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News