Anies Punya Kans jadi Cagub Jakarta jika jadi Kader PDIP

"Kami masih punya kader, ada Ahok, ada Djarot, ada Eriko, ada Masinton. Itu kader-kader partai (PDIP) semua. Tinggal kami lihat siapa yang kira-kira ditugaskan Ibu Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri) untuk dipilih oleh rakyat DKI Jakarta," ujar Komarudin.
Menurutnya, kewenangan memutuskan calon kepala daerah ada di tangan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Sementara itu, Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu Eksekutif Deddy Sitorus mengatakan bahwa kemungkinan partainya akan mengumumkan calon kepala daerah gelombang kedua pada Sabtu 24 Agustus 2024.
"Kemungkinan tanggal 24 (Agustus)," ujar Deddy.
Dia menilai kemungkinan calon kepala daerah DKI Jakarta juga diumumkan pada tanggal itu. Namun, Deddy tak dapat memastikannya.
Apabila tidak terlaksana di tanggal 24, PDIP pasti akan mengumumkannya sebelum penutupan pendaftaran pasangan calon kepala daerah, yakni sebelum 29 Agustus 2024. (antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
PDIP punya pengalaman, kader saja bisa berkhianat, apalagi yang bukan kader. Tunggu tanggal mainnya.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- 7 Gugatan Hasil PSU Pilkada Sudah Masuk ke MK, Ini Daftarnya
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan