Anies-Sandi Bisa Dilengserkan!

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia (LIMA) Ray Rangkuti mengatakan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya, Sandiaga Uno, bisa dilengserkan.
Pasalnya, partai politik yang mendukung Anies-Sandi di DPRD DKI sangat sedikit.
Anies-Sandi hanya didukung Fraksi Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Amanat Nasional (PAN).
"Sangat memungkinkan kalau soal itu (dimakzulkan) karena, kan, tujuh berbanding tiga. Selebihnya, kan, bukan pendukung Anies. Bahkan, ada sekitar empat fraksi pendukung Ahok," kata Ray, Senin (29/1).
Sebelumnya, Ketua Fraksi PDI Perjuangan Gembong Warsono mengatakan, pihaknya tengah menggalang dukungan dari fraksi-fraksi untuk menggunakan hak interpelasi terhadap Anies-Sandi.
Sementara itu, Ketua Fraksi Nasdem DPRD DKI Bestari Barus sempat mengatakan bahwa interpelasi bisa berlanjut ke penggunaan hak angket.
Namun, Ray tidak yakin hak interpelasi itu akan digunakan dalam waktu dekat.
Menurut dia, Anies-Sandi belum melakukan kesalahan yang terbilang fatal.
Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia (LIMA) Ray Rangkuti mengatakan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya, Sandiaga Uno, bisa dilengserkan.
- Sespimmen Menghadap ke Solo, Pengamat: Upaya Buat Jokowi Jadi Pusat Perhatian Publik
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- Sejumlah Menteri Prabowo Silaturahmi ke Rumah Jokowi, Pengamat Ini Ungkap Hal Tak Lazim
- Ray Rangkuti Sebut Megawati Menunjukkan Kepiawaiannya dengan Didatangi Prabowo, Beda dengan Jokowi
- Pesawat Kepresidenan Jemput Aspri, Pengamat Usul Perlu Audit Penggunaan Kendaraan Negara